Empat Essential Oil Untuk Turunkan Berat Badan

Empat Essential Oil Untuk Turunkan Berat Badan

INILAHCOM, New Delhi - Semua orang ingin menghilangkan ekstra lemak di tubuh. Mungkin Anda sudah mencoba banyak hal seperti olahraga, pergi ke pusat kebugaran, diet ekstra ketat, namun tetap gagal.

Sebuah penelitian menemukan, dengan menghirup minyak essensial tertentu atau mencampurnya dengan air dapat membantu Anda dalam menurunkan berat badan. Berikut adalah beberapa minyak essensial yanbermanfaat untuk tubuh dan menurunkan lemak di tubuh Anda.

1. Lime oil

Menurut sebuah penelitian yang diterbitkan dalam jurnal Phytotherapy Research pada 2010, lime essensial oil dapat membantu dalam menurunkan berat badan dan melawan berat badan. Anda dapat menambahkan setidaknya 1 - 3 tetes minyak esensial juruk nipis atau lime oil pada salad atau bahkan saat memasak hidangan untuk sehari - hari.

2. Peppermint oil

Tarik napas dengan pepermint oil dapat membantu Anda melancarkan pencernaan dan juga dapat membantu Anda dalam memerangi keinginan untuk makan.

3. Grapefruit oil

Minyak esensial ini dapat membantu Anda dalam menurunkan berat badan dan mengurangi nafsu makan Anda hanya dengan menghirup beberapa kali sehari. Sebuah penelitian menerbitkan dalam jurnal Neuroscience Letters pada 2005, grapefruit essential oil adalah komponen utama yang dapat membantu dalam mengurangi berat badan.

4. Cardamom Oil

Tambahakn cardomom oil atau minyak kapulaga untuk makanan Anda sehari - hari. Ini dapat membantu Anda dalam meningkatkan pencernaan dan mencegah perut kembung serta gangguan gastrointestinal.


Read more...

0 Response to "Empat Essential Oil Untuk Turunkan Berat Badan"

Posting Komentar