Ketahui Lebih Dalam Tentang Pubertas Dini

Ketahui Lebih Dalam Tentang Pubertas Dini

INILAHCOM, Jakarta - Banyak faktor yang menjadi penyebab pubertas dini (prekoks). Apa saja sebabnya?

Menurut dr. H. Boyke Dian Nugraha, SpOG, MARS dan dr. Sonia Wibisono pada buku A-Z Pendidikan Seks Usia Dini, yang dikutip pada Selasa (26/04/2016), menjelaskan bahwa faktor penyebab usia dini antara lain adalah faktor bawaan atau genetik, hingga penyakit tertentu. Kemudian, pubertas dini bisa disebabkan oleh gaya hidup seperti sering konsumsi junkfood dan makanan yang mengandung banyak pengawet.
 
Tidak hanya itu, pubertas dini juga bisa disebabkan karena sering menonton adegan pornografi tanpa ada yang mendampingi dan membimbingnya. Ketika orangtua menemukan tanda - tanda pubertas dini, sebaiknya para orangtua langsung berkonsultasi ke dokter untuk mencari tahu keadaan yang sebenarnya. Dengan begitu, dokter akan melakukan penanganan yang tepat kepada anak.

Pubertas adalah masa peralihan dari anak - anak menjadi dewasa yang ditandai dengan perubahan fisik dan mental. Kemudian, pada organ reproduksi mulai matang dan beberapa hormon mulai diproduksi, yaitu hormon estrogen dan progesteron pada anak perempuan, serta hormon testoteron pada anak laki - laki.

Pada anak perempuan, pubertas biasanya terjadi pada usia 10,5 - 12,5 tahun. Menstruasi menjadi tanda primer pubertas. Pinggul dan payudaranya mulai membesar dan tumbuh bulu di bagian - bagian tertentu. Kemudian anak perempuan menjadi lebih suka berhias dan memperhatikan penampilan.

Untuk anak laki - laki, pubertas biasanya terjadi pada usia 12,5 - 14 tahun. Masa itu ditandai dengan mimpi basah yang berarti testis siap untuk memproduksi sperma.

Selain itu, anak laki - laki juga akan mengalami perubahan suara, tumbuh bulu di bagian tertentu, bertambah tinggi badan dengan cepat, kemudian kulit yang cenderung berjerawat.


Read more...

Related Posts :

0 Response to "Ketahui Lebih Dalam Tentang Pubertas Dini"

Posting Komentar