INILAHCOM, New Delhi - Pernahkah Anda mendengar sebuah nasihat kesehatan tentang, berjalan tanpa alas kak di rumput saat pagi dan malam hari? Nah, apakah hal tersebut benar - benar bermanfaat untuk kesehatan?
Mengutip dari zeenews, Rabu (28/12/2016), jika Anda belum tahu, ternyata ada banyak hal positif yang dapat diraih dari cara tersebut.
Ketika Anda berjalan tanpa alas kaki di rumput, tanah, pasir atau permukaan alami, memiliki beberapa manfaat kesehatan. Hal ini disebut sebagai earthing atau landasan yang penting untuk penyembuhan.
Menurut situs The Health, ada banyak manfaat yang bisa kita dapatkan dengan berjalan tanpa alas kaki di rumput setiap pagi dan petang. Mari kita lihat dan mencari tahu 5 manfaat kesehatan ketika berjalan di rumput hijau.
1. Berhubungan langsung dengan alam
Ya. Hal ini memang benar, bahwa ketika Anda berjalan tanpa alas kaki terjadi hubungan dengan energi alami bumi. Jadi, ketika pertukaran energi terjadi antara Anda dan bumi, itu semacam membersihkan semua energi negatif dan pikiran Anda.
2. Menenangkan pikiran, tubuh dan jiwa
Sementara berjalan di rumput hijau saat pagi hari sangat membantu dalam menghidupkan kembali pikiran, tubuh dan jiwa. Pada pagi hari, ketika Anda menghirup udara segar, secara otomatis memungkinkan tubuh Anda bekerja secara sehat.
Sinar matahari, udara segar dan suasana pagi akan menghasilkan hormon yang menenangkan.
3. Baik untuk mata
Kaki terhubung ke seluruh bagian tubuh sehingga ketika Anda berjalan, stres terletak di pertama, kedua dan ketiga jari kaki yang akan merefleksi mata Anda.
Menurut situs The health, kaki memiliki poin untuk mata, telinga, paru-paru, saraf wajah, lambung, limpa, otak, ginjal dan organ-organ lain, sehingga ketika kita berjalan di rumput, daerah-daerah tersebut lembut dirangsang, membantu seluruh tubuh Anda tetap sehat.
4. Manfaat vitamin D
Ketika Anda berjalan di rumput bertelanjang kaki di pagi hari, matahari mengisi ulang vitamin D Anda secara otomatis, dengan cara dapat membantu Anda menjaga penyakit tulang dan sendi.
Mendapatkan sinar matahari cukup penting untuk tulang Anda.
5. Sinar matahari sangat penting untuk tubuh
Seperti disebutkan di atas, sangat penting untuk tubuh terutama tulang untuk mendapatkan sinar matahari cukup untuk menjaga Vitamin D yang tepat.
Jadi, ketika Anda berjalan pagi-pagi, energi matahari seperti yang disebutkan dalam Naturopathy merupakan sumber penting penyembuhan energi alami.
Hal ini juga membantu disinfeksi tubuh menjaga otot dan saraf yang kencang.
Read more...
0 Response to "Lima Manfaat Penting Berjalan Tanpa Alas Kaki"
Posting Komentar