Enam Makanan Baik untuk Kesehatan Sendi dan Tulang

Enam Makanan Baik untuk Kesehatan Sendi dan Tulang

INILAHCOM, Jakarta - Masalah sendi tidak hanya terjadi pada orang yang kurang bergerak, tetapi juga kerap terjadi para atlet yang terlalu banyak aktivitas. Hal ini bisa mengakibatkan hingga adanya tindakan operasi.

Menurut Mirza Hapsari Sakti, T.P,S.Gz, RD, M.PH dengan topik Nutrisi, olahraga, dan persendian pada acara Diskusi kesehatan dan peluncuran program, Ayo Indonesia Sayangi Sendi, menjelaskan ada beberapa makanan yang dapat dikonsumsi untuk menjaga kesehatan tulang dan sendi.

"Ini sangat penting untuk dikonsumsi setiap orang, agar dapat menjaga sendi dan tulang tetap sehat dan baik. Ini sangat mendukung," kata Mirza Hapsari Sakti di acara Kalbe, Jakarta, Kamis (02/03/2017).

Mulai dari konsumsi buah, sayur, minyak ikan, dan menjaga asupan makanan yang penuh gizi seimbang, sangat penting untuk menjaga sendi dan tulang tetap sehat. Berikut adalah beberapa makanan yang dapat menjaga tulang dan sendi Anda tetap sehat dan kuat.

1.Konsumsi olive oil atau minyak zaitun. Tetapi disini memang cukup mahal. Hal ini dapat membuat masyarakat untuk tetap menjaga sendi dan tulang sehat.

2. Konsumsi alpukat. Hal ini juga bisa dibikin jus atau dimakan begitu saja.

3. Gunakan fish oil. Bukan hanya minyak ikan, produk laut juga sangat baik untuk sendi.  
 
4. Minyak dari biji - bijian.

5. Bisa juga dari konsumsi ikan sarden, salmon, dll.

6. Konsumsi kombinasi kacang - kacangan.

Berdasarkan Riset Kesehatan Dasar 2013 (RISKESDAS), angka prevalensi penyakit sendi berdasarkan diagnosa dan gejala sekitar 24,7 persen, dimana angka ini terus meningkat seiring dengan bertambahnya umur. Sendi merupakan faktor penunjang yang paling umum bagi manusia untuk dapat melakukan aktivitas sehari - hari.

Sendi tungkai bawah memiliki peranana penting untuk menopang beban yang sangat berat sehingga sering kali mengalami gangguan terutama persendian daerah lutut.

Produk H2 Health & Happiness merupakan suplemen untuk kesehatan tubuh dengan inovasi dan berbahan dasar alami. Salah satu produk unggulannya adalah H2 Superba Krill Oil dengan kandungan Omega - 3 DHA dan EPA yang bisa memperbaiki kondisi sendi dengan cara menekan bengkak atau inflamasi sendi. 

"Kalbe melalui produk H2 Health & Happiness mengajak masyarakat untuk menyayangi sendi dengan program Ayo Indonesia! Sayangi Sendi (S2). Dengan harapan, kita bersama - sama untuk mengurangi penyakit sendi dan tulang," papar FX. Widiyatmo, Corporate Business Development Deputy Director PT. Kalbe Farma Tbk.


Read more...

0 Response to "Enam Makanan Baik untuk Kesehatan Sendi dan Tulang"

Posting Komentar