Ketahui Lebih Dalam Tentang Hipoalbumin

Ketahui Lebih Dalam Tentang Hipoalbumin

INILAHCOM, Jakarta - Apa itu hipoalbumin? Hipoalbumin adalah suatu kondisi dimana kadar albumin dalam tubuh arendah atau di bawah nilai normal. Lantas, apa akibatnya?

Untuk orang normal, jika kekurangan albumin atau biasa disebut hipoalbumin akan berdampak pada rasa lemas, tenaga berkurang dan mudah sakit. Albumin rendah adalah di bawah nilai normal kadar albumin serum <3,5 g/dl. Hipoalbumin disebabkan pasokan asam amino yang tidak memadai dari protein dan absorsi protein yang tidak adekuat.

Biasanya hipoalbumin ditemukan pada pasien dengan kondisi medis kronis seperti penderita kanker, luka akibat pembedahan, luka bakar, gagal ginjal, penyakit hati, penyakit saluran cerna kronik, radang atau infeksi, dan diabetes melitus. Untuk memenuhi kekurangan protein, dokter biasanya menyarankan untuk mengonsumsi putih telur.

"Tapi berapa jumlahnya? Sementara kebutuhan protein kita per hari itu sebanyak 60 gram dimana apabila diasumsikan dengan 1 butir  putih telur hanya mengandung 10 gram protein. Untuk membantu masyarakat agar tetap sehat dan terpenuhi kebutuhan albumin. Saat ini terdapat Albusmin. Albusmin adalah ekstrak ikan gabus yang mengandung kadar protein tinggi, albumin, asam amino, dan mineral penting lainnya," kata Daniel Thian, General Manager PT Pharos Indonesia, Jakarta, baru - baru ini.

Ikan gabus memiliki kandungan kadar albumin paling tinggi dibandingkan jenis ikan lainnya karena memiliki kandungan protein 80,55 persen, Albumin 33,07 persen, Asam Amino yang lengkap serta mikornutrien (zink, selenium dan iron).

Hasil riset dari Fakultas Perikanan Universitas Brawijaya Malang mengungkapkan, kandungan albumin pada ikan gabus paling tinggi dibandingkan dengan sumber albumin yang lain yaitu 62,24 g/kg. Sedangkan pada ikan lain atau daging & telor hanya rata-rata 10g/Kg.(tka)


Read more...

Related Posts :

0 Response to "Ketahui Lebih Dalam Tentang Hipoalbumin"

Posting Komentar