INILAHCOM, Jakarta - Mengalami sembelit adalah suatu hal yang tidak membuat nyaman. Apalagi hal ini terjadi pada anak Anda. Lantas, bagaimana cara mengatasinya?
Mengutip dari akun instagram @ibupedia_id, Rabu, (29/08/2018), ada banyak cara untuk mengatasi masalah sembelit. Hal ini bisa menjadi solusi dari para orangtua yang sedang mengahadapi masalah tentang sembelit pada anak. Berikut adalah caranya.
1. Pijat perut bayi
Ukur selebar tiga jari di bawah pusarnya, dan lakukan tekanan dengan lembut dengan ujung jari Ibu. Tekan hingga jari Ibu menyentuh bagian dalam perutnya. Lakukan tekanan yang konstan dan lembut selama sekitar 3 menit.
2. Aktif bergerak
Jika anak sudah merangkak, stimulasi anak agar dia lebih sering merangkak. Jika belum, Ibu bisa memposisikan anak berbaring terlentang. Lalu, pegang dan gerakkan kakinya seperti gerakan mengayuh kakinya seperti gerakan mengayuh sepeda.
3. Susu Formula
Jika anak minum susu formula, berikan dia air putih yang lebih banyak. Pastikan takaran sufor sudah sesuai dengan instruksi. Kalau takaran sufor lebih banyak dari airnya, itu bisa membuat anak sembelit.
4. Menu MPASI
Untuk anak yang baru mulai MPASI, berikan air yang cukup dan makanan berserat, seperti pear, brokoli, plum, apel, dan lainnya.
5. Hubungi Dokter
Kalau menu MPASI sudah diganti dan anak sudah minum banyak cairan tapi sembeli tidak kunjung usai, maka segera hubungi dokter anak. (tka)
Read more...
0 Response to "Cara Mengatasi Anak Sembelit"
Posting Komentar