INILAHCOM, Jakarta - Komunikasi menjadi kunci penting bagi kelangsungan sebuah rumah tangga.
Hal tersebut sangat menjadi penting ketika pasangan baru menikah dan memiliki anak. Terkadang, Ibu baru merasa suaminya tidak memperhatikannya setelah memiliki buah hati. Padahal, hal tersebut tidak perlu terjadi jika segalanya dikomunikasikan dengan baik.
"Komunikasi yang penting dan sangat baik bagi para orangtua baru. Agar tidak terjadi salah paham," kata Psikolog Klinis, Liza M Djaprie, saat ditemui dia cara Mothercare, Jakarta, Rabu, (19/12/2018).
Contohnya, seorang Ibu sedang menyusui anaknya, dan mengeluh ketika melihat suaminya tetap tidur. Padahal, seorang Ibu hanya butuh diperhatikan dan ditemani saat menyusui.
"Misalnya, suami bisa memberikan air minum, atau sekedar memijak kaki Ibu, ketika Ibu sedang menyusui anak. Hal yang simple dilakukan namun tetap membuat Ibu senang dan bahagia," tambahnya. (tka)
Read more...
0 Response to "Komunikasi Jadi Kunci Kelangsungan Rumah Tangga"
Posting Komentar