INILAHCOM, Jakarta - Aktivitas fisik sangat penting untuk setiap orang. Terlebih untuk anak usia 9 - 12 tahun.
Menurut Dokter Pemerhati Gaya Hidup, Dr. Grace Judio - Kahl, MSc, MH menjelaskan, adanya aktivitas fisik yang dibutuhkan untuk anak usia 9 - 12 tahun sangat berpengaruh dengan asupan kebutuhan energi dan nutrisi yang seimbang.
"Makan disesuaikan dengan kebutuhan tumbuh kembang dan aktif anak. aktivitas diperlukan untuk tumbuh kembang anak. Karena orangtua terlalu sibuk, terkadang orangtua tidak memikirkan tumbuh kembang anak. Ini terkadang, orangtua asal kasih makan. Jadi, hasilnya berbeda," ungkap Dokter Pemerhati Gaya Hidup, Dr. Grace Judio - Kahl, MSc, MH saat ditemui di acara Milo Champ Squad, Jakarta, Kamis (14/07/2016).
Masih menurutnya, misalnya, anak usia 7 -9 tahun pada umumnya membutuhkan 49 gram protein, 1.000 mg kalsium, dan 10 mg zat besi untuk kebutuhan energi pada satu hari penuh. Kemudian, kebutuhan gizi yang optimal tersebut dapat mendukung kegiatan anak - anak seperti belajar, bermain, dan olahraga.
"Karena itu, energi harus seimbang antara energi yang masuk dengan energi yang keluar. jika tidak seimbang, akan terjadi sesuatu dalam tubuhnya. Energi yang dikeluarkan yang sering kita lupakan, atau kita tidak hitung. Aktivitas yang dipakai itu kurang banget atau kelebihan. ini yang sering orangtua tidak tahu. Kalau tidak ada aktivitas, ini tidak ada stimulus bertumbuh," tambahnya.
Lantas, apa saja aktivitas fisik yang dibutuhkan untuk anak - anak usia sekolah tersebut? Ada beberapa aktivitas fisik yang dapat dilakukan dan sangat ringan.
"Misalnya, banyak gerak seperti kejar, kejaran, naik turun tangga, di sekolah main sepakbola, voli, dll," katanya.
Read more...
0 Response to "Pentingnya Aktivitas Fisik Untuk Anak Usia Sekolah"
Posting Komentar