INILAHCOM, Jakarta - Ada banyak cara untuk menghilangkan stres yang biasa dialami dalam hidup. Bagaimana cara simple untuk menghilangkan stres tersebut?
Mengutip dari lifehack, Senin (22/08/2016), yang terpenting saat menghilangkan stres adalah dengan memberikan energi positif pada tubuh dan pikiran. Mulai dari berpikir positif, berbicara positif, dan bertindak positif.
1. Berpikir positif
Anda bisa membuang segala sesuatu yang memasuki pikiran terutama hal - hal yang negatif. Tidak menyerah pada pikiran negatif Anda sendiri dan dari orang lain. Anda membutuhkan iman, percaya diri, disiplin, dan kemampuan untuk memilih posisi persepsi yang benar pada waktu yang tepat.
2. Berbicara positif
Anda bisa membiasakan diri untuk berbicara positif dan jangan biarkan diri Anda untuk memiliki atau dipengaruhi oleh pikiran Anda sendiri yang negatif dengan percakapan negatif pula. Pendapat atau saran di sekitar Anda terkadang mempengaruhi.
Hindari komunikasi negatif dan percakapan karena memiliki kecenderungan untuk mempengaruhi pemikiran Anda.
3. Tindakan positif
Tindakan positif untuk melakukan sesuatu dengan sukses dan konsisten, pikiran dan kata - kata harus selaras dengan tindakan Anda. Lihat lingkungan sekitar dan ciptakan perubahan yang abadi. Anda bisa menjadi role model perubahan yang Anda cari.
Read more...
0 Response to "Tiga Cara Alami Hilangkan Stres"
Posting Komentar