INILAHCOM, Jakarta - Sejak tahun 2001, L-Men telah hadir sebagai pionir nutrisi yang tepat bagi pria untuk membentuk tubuh yang ideal dengan aktif berolahraga.
Kandungan protein terbaik dalam susu tersebut, yaitu whey protein, menjadikan sebagai pilihan pria yang keamanan produknya terjamin karena memiliki sertifikasi halal, terdaftar secara resmi di Badan Pengawas Obat dan Makanan, dan aman karena tidak mengandung steroid.
“Dari waktu ke waktu, persepsi masyarakat tentang gambaran tubuh pria ideal terus mengalami perubahan. Sebelum abad ke-20, persepsi tubuh ideal identik dengan perut buncit yang juga menunjukkan status sosial yang mapan. Saat ini, definisi tersebut berubah 180 derajat, dimana bentuk tubuh yang terlalu gemuk justru dianggap kurang baik karena tidak sehat," kata Angelique Dewi, Head of Marketing Communication dari L-Men seperti yang dikutip dari siaran pers yang diterima, Jakarta, Rabu (31/08/2016).
Karena itu, sejak tahun 2001, L-Men mencoba mengajak pria Indonesia untuk mulai memperhatikan penampilan tubuhnya agar memiliki tubuh ideal. Tidak hanya sebagai fungsi estetika, namun juga kesehatan.
Inspirasi hidup sehat L-Men, tidak hanya terlihat dari inovasi produk-produknya saja, namun juga melalui berbagai inisiasi program yang dijalankan seperti L-Men 3x3 Competition Indonesia Tour, membentuk L-Men Community, serta ajang L-Men of the Year, kompetisi inspirator gaya hidup sehat dengan tubuh atletis dan perut sixpack, yang pernah terselenggara selama 11 tahun.
Read more...
0 Response to "L-Men Inspirasi Pria Hidup Sehat"
Posting Komentar