INILAHCOM, India - Ada beberapa cara untuk meningkatkan kesehatan otak Anda. Sehat dalam kehidupan akan membantu Anda menjaga otak dan tubuh dengan baik.
Mengutip dari timesofindia, Senin (10/10/2016), Anda dapat menjalankan beberapa cara mudah untuk melakukan kegiatan agar menyehatkan otak. Berikut adalah caranya.
1. Jalankan hidup sehat dan olahraga teratur
Jalan cepat, berenang, aerobik, dan yoga adalah dapat mencegah masalah memori yang sering datang pada usia tua. Latihan yang ringan hingga sedang sangat diperlukan dan dilakukan secara teratur.
2. Olahraga otak
Otak harus tetap aktif dan tajam. Ini akan menghasilkan koneksi baru antara sel - sel saraf Anda. Mengerjakan teka teki silang, membaca, bermain game seperti catur, dan belajar hobi baru dapat membantu otak Anda.
3. Diet sehat
Konsumsi makanan rendah lemak jenuh, gula, tepung putih, dan junk food harus dikurangi. Anda dapat mengganti semua itu dengan konsumsi buah - buahan, sayuran, dapat menjaga otak Anda lebih tajam dan menurunkan berat badan. Ini juga dapat melindungi Anda dari penyakit kanker, diabetes, dan jantung.
4. Kelola stres
Stres juga dapat merusak otak Anda dengan melepaskan hormon. Menghindari situasi stres dengan berinteraksi dengan alam, yoga, meditasi, dan lainnya.
Read more...
0 Response to "Cara Mudah Menjaga Otak Tetap Sehat"
Posting Komentar