INILAHCOM, Jakarta - Keterampilan sosial yang perlu dimiliki anak sangat penting. Apa saja?
Menurut psikolog anak dan keluarga, Anna Surti Ariani, S.Psi., M.Si, terdapat hal - hal keterampilan yang dapat mendukung anak untuk mudah bersosialisasi dengan lingkungan. Hal ini untuk memudahkan anak dalam melatih kemampuan otak.
"Pertama adalah keterampilan berteman dan bekerjasama. Dengan begitu, anak mudah berbagi dan bertoleransi," papar psikolog anak dan keluarga, Anna Surti Ariani, S.Psi., M.Si saat ditemui di acara SGM, Jakarta, baru - baru ini.
Kemudian, keterampilan kedua adalah berkompetisi sehat. Ketiga adalah sabar menunggu antrian. Anak dapat diajarkan sejak dini untuk melatih kesabaran dalam mengantri. Ini harus ditumbuhkan sejak kecil.
"Keempat adalah sopan santu. Kelima selesaikan dengan damai pertengkaran. Keenam adalah marah tanpa menggangu orang lain, ketujuh adalah ikut aturan," tambahnya.
Dengan begitu, anak dapat menjadi pribadi yang mandiri dan memiliki tingkat sosial yang tinggi di dalam dirinya. Memang tidak mudah, namun bisa diajarkan secara perlahan.(tka)
Read more...
0 Response to "Ketrampilan Sosial yang Perlu Dimiliki Anak"
Posting Komentar