Ibu Harus Mengerti Dasar Nutrisi

Ibu Harus Mengerti Dasar Nutrisi

INILAHCOM, Jakarta - Para ibu harus mengerti ilmu dasar nutrisi. Hal ini berkaitan erat dengan pemenuhan kebutuhan dasar nutrisi untuk anggota keluarga.

Menurut Ines Yumahana Gulardi, MSc., Senior Nutrition Manager, Fonterra Brands Indonesia, Kementerian Kesehatan RI (Kemenkes), mengeluarkan piramida makanan yang dapat menjadi patokan untuk kecukupan gizi.

"Apa sih pesan yang ingin disampaikan dari piramida itu? Nasi lima sendok makan itu satu porsi, level dua ada sayuran dan buah - buahan tiga sampai empat porsi. Gampangnya 5 porsi sehat untuk sayur dan buah," papar Ines Yumahana Gulardi, MSc., Senior Nutrition Manager, Fonterra Brands Indonesia, saat ditemui di acara Best Mom Ever, Jakarta, Selasa (12/12/2017).

Masih menurutnya, penggunaan gula dan garam juga harus diperhatikan. Karena, asupan gula dan garam sangat mempengaruhi kondisi kesehatan tubuh.

"Diujung sedikit mungkin gula empat sendok makan sehari. Jangan kebiasaan berlebihan. Minyak 5 sendok makan sehari. Semuanya harus dibatasi," tambahnya.

Terkadang, para ibu kerap menghadapi masalah anak yang kerap tidak doyan makan atau pilih - pilih makanan. Ini adalah tugas dari para ibu untuk tetap menjaga asupan nutrisi yang cukup untuk buah hati.

"Yang penting adalah variasi makanan yang diberikan untuk anak. Agar anak tidak bosan. Anak - anak kadang - kadang memilih makanan itu tuga ibu memperkenalkan berbagai jenis bahan makanan sehingga asupan gizi tidak melulu dari satu makanan," tambahnya.(tka)


Read more...

Related Posts :

0 Response to "Ibu Harus Mengerti Dasar Nutrisi"

Posting Komentar