INILAHCOM, Jakarta - Konsumsi buah dan sayur penting untuk tubuh. Asupan buah dan sayur sebaiknya mulai dekat dengan kehidupan sejak usia enam bulan, ketika anak mulai konsumsi MPASI (Makanan Pendamping Air Susu Ibu).
Buah dan sayur adalah sumber serat, vitamin, dan mineral yang sangat kaya. Meski begitu, tidak jarang, banyak ditemukan anak - anak yang kurang menyukai buah dan sayur. Hal ini menjadi salah satu Pekerjaan Rumah (PR) yang besar bagi para orangtua, khususnya Ibu.
Karena, ibu kerap bingung, bagaimana mengakrabkan buah dan sayur kepada anak. Kini, hal tersebut tidak lagi sulit. Karena, Milna Nature Delight, produksi Kalbe Nutritionals, memberikan sebuah alternatif baru yang sangat menyenangkan untuk buah hati Anda.
“Mengenalkan buah dan sayur untuk Si Kecil perlu dilakukan, karena keduanya mengandung karbohidrat, vitamin, mineral dan serat yang dibutuhkan oleh tubuh. Berbagai penelitian meta-analisis telah menunjukkan manfaat positif sayur dan buah untuk mencegah dan menurunkan insiden sobesitas dan penyakit degeneratifkronis seperti penyakit jantung koroner, diabetes melitus, kanker, dan lain-lain," papar Dr. dr. Conny Tanjung, Sp.A(K), seperti yang dikutip dari siaran pers, Jakarta, Jumat, (11/05/2018).
Masih menurutnya, meskipun sayur dan buah memiliki peran yang cukup penting, tetapi untuk anak, khususnya di saat mulainya pemberian MPASI, perlu diketahui beberapa batasan pemberian sayur dan buah, karena di saat ini dibutuhkan makanan padat energy untuk menunjang pertumbuhan yang pesat.
"Belum ada acuan kecukupan serat pada bayi di bawah usia 1 tahun, namun berbagai penelitian membuktikan bahwa paparan terhadap sayur dan buah secara berulang membuat penerimaan terhadap sayur dan buah menjadi lebih mudah di masa selanjutnya,” tambah Dr. dr. Conny Tanjung, Sp.A(K).
Milna sebagai salah satu brand unggulan Kalbe Nutritionals, tahun ini meluncurkan Milna Nature Delight, sebagai solusi untuk cara mudah makan buah Si Kecil. Milna Nature Delight adalah fruit puree dalam kemasan pouch yang sangat ideal dalam memperkenalkan rasa buah, dengan mudah, kepada Si Kecil sejak dini.
"Terbuat dari 100 persen buah asli dengan 3 varian rasa yang akan digemari dengan ukuran dan bentuk kemasan yang nyaman untuk digenggam Si Kecil. Sangat praktis untuk dibawa serta tidak mengandung pengawet ataupun gula tambahan,” ujar Christofer Samuel Lesmana selaku Brand Manager Milna.
Tiga varian rasa Milna Nature Delight telah disesuaikan dengan kebutuhan buah Si Kecil yang terdiri dari varian Carrot Apple Pumpkin, varian Banana Strawberry Apple dan varian Apple Peach.(tka)
Read more...
0 Response to "Cara Mudah Akrabkan Anak dengan Buah"
Posting Komentar