INILAHCOM, Jakarta - Gerakan Indonesia Sehat (GIS) yang diinisiasi oleh Le Minerale dan Ikatan Dokter Indonesia (IDI), mengimbau masyarakat untuk terus bergerak.
Kehadiran MRT (Mass Rapid Transit) sebagai transportasi baru di Indonesia sangat dinanti oleh masyarakat. Banyaknya keuntungan yang dihadirkan MRT membuatnya ramai diperbincangkan di kalangan masyarakat.
Kesuksesan operasional MRT Jakarta dapat diukur dari antusias masyarakat urban Jakarta menanti salah satu solusi transportasi unggulan Ibu Kota. MRT diharapkan meningkatkan ketertarikan masyarakat Indonesia untuk lebih memanfaatkan transportasi umum modern tersebut.
"Dengan masyarakat menggunakan transportasi umum seperti MRT, pastinya, masyarakat didorong untuk bergerak aktif," kata Riko sistanto, sebagai sales and marketing director Le Mineral, Jakarta, Jumat, (22/03/2019).
Terdapat tiga poin penting yang bisa dilihat dari GIS. Antara lain:
1. Move right
Bergerak dalam sehari - sehari. "Setiap orang harus bergerak setiap hari, tidak bisa diam saja. Karena masyarakat harus aktif bergerak," tambah Riko.
2.Eat right
Makan yang bergizi. Setiap hari masyarakat harus memenuhi kecukupan nutrisinya. Gizi seimbang harus bisa dipenuhi.
3. Drink right
Minum air mineral yang cukup.
"Dengan adanya MRT, konsumen juga bergerak secara aktif. Untuk memenuhi kecukupan mineral dalam tubuh, seharunya setiap orang harus memilih minuman yang mengandung mineral yang baik," ujarnya.
Minimal, setidaknya delapan gelas sehari yang mengandung mineral.
"Bukan sembarang air biasa, karena mineral itu diperlukan untuk metabolism tubuh," tegasnya.
Read more...
0 Response to "Naik MRT, Jalankan GIS (Gerakan Indonesia Sehat)"
Posting Komentar