Menkes, Kasus Bullying pada Anak Harus Diatasi

Menkes, Kasus Bullying pada Anak Harus Diatasi

INILAHCOM, Bali - Menteri Kesehatan (Menkes) RI, Nila F Moeloek sangat menyayangkan saat ini banyak terjadi bullying (menyakiti orang dalam bentuk kekerasan dan dengan gunakan kata - kata kasar), pada anak.

Hal tersebut menjadi isu yang penting dan diangkat dalam teater drama ditampilkan oleh para Murid SMKN 5 Denpasar di depan Menkes RI. Kasus bullying semakin ramai belakang ini dikalangan remaja terutama di sekolah.

"Di kunjungan SMK juga saya tertarik dengan bullying. Masalah ini penting sekali jadi perhatian. Ternyata ketahanan sosialnya itu rendah. Ini saya jugga sampaikan hidup itu tidak ada yang berjalan mulus. Kita pasti terbentur krikil, tapi kalau percaya diri dan melakukan terobosan bisa diatasi," kata Menkes RI, Nila F Moeloek, Bali, Rabu, (24/04/2019).

Masih menurutnya, persoalan bullying dia paparkan, timbul hanya karena memberikan komentar sehingga membuat orang lain marah. Dari kasus tersebut, timbul pertengkaran yang seharusnya tidak terjadi.

"Dikasih contoh marah ketika memberikan komentar. Akhirnya bertengkar, bahkan sambil bunuh -  bunuhan. Kenapa itu tidak ditahan, ada kelemahan di generasi muda dan ini yang jadi perhatian," tambahnya.

Karena itu, Nila menegaskan, para orangtua harus benar - benar memperhatikan perkembangan buah hatinya. Kemudian untuk anak - anak usia remaja, harus mau terbuka dengan orang terdekat terutama keluarga. Hal ini agar tidak menjadikan diri agresif dan bisa menggunakan akal sehat dalam mengambil keputusan.

"Orang tua bertanggung jawab dan pemuda juga harus terbuka. Yang jelas anak di sana (SMKN 5 Denpasar) sehat dan tidak stunting. Ceria, gembira, tinggal satu, kita tanamkan jiwa," tegasnya.(tka)


Read more...

Related Posts :

0 Response to "Menkes, Kasus Bullying pada Anak Harus Diatasi"

Posting Komentar