INILAH.COM, Jakarta-Kesehatan adalah hal utama dari apapun. Menjawab tantangan masyarakat kota atau kaum urban yang super sibuk, Epitome Fitness & Wellness Capital hadir memberikan jawaban.
Epitome merupakan pusat kebugaran yang menghadirkan regular class dan special class. Kedua program tersebut menjadi pilihan sesuai dengan kebutuhan kebugaran Anda. Masing-masing memiliki personal training profesional yang akan membimbing dengan kualifikasi internasional.
"Epitome dibuat bukan hanya sebagai pusat kebugaran namun dikemas secara menyenangkan sehingga menjadi satu kesatuan lengkap. Kami bertanggung jawab untuk menyediakan dan membuat para anggota merasa nyaman dan merasa berada di rumah kedua ketika sedang berolahraga di Epitome," kata Johan Darmawan selaku Co-Founder Epitome dalam acara grand opening Epitome yang mengusung tema "Active Capital" di Rukan Crown Golf Blok B, Pantai Indah Kapuk, Jakarta Utara, Minggu (22/5/2016).
Seperti disampaikan Johan, konsep homy sengaja diusung Epitome agar para anggota atau member merasa nyaman dalam melakukan olah kebugaran.
Epitome mempunyai berbagai macam kelas unggulan yang ditawarkan dengan manfaat berbeda-beda seperti Athletic Yoga (Athletic, Swing, Gravity, Hatta, dan Ashtanga), Zumba (Menggabungkan Hip-hop, Soca, Samba, Salsa, Meringue dan Mambo), Fighting X (Aerobic yang digabungkan dengan seni bela diri), Total Muscle Strength (Membentuk otot dan menjadi atletis), TRX (Pelatihan menggunakan berat badan dan gravitasi), Martial Arts Fitness Of Muaythai (Olahraga asal Thailand tradisional yang menggunakan tendangan, sikutan, dan pukulan), Athletic Aerobic (Aerobik intensitas tinggi menggunakan kombinasi zona resistensi), dan Wellness Energize Pilates (Program sinergi sistematis antara postur tubuh dan tulang Fasilitas yang ditawarkan oleh Epitome dibagi menjadi 3 yaitu area Functional (Octagon Box, Speed Track, Quad Sled, TIYR, Plyo Box, dan Bulgarian Bag), Conventional Area (Free Weight Training, Cardio Machine, Strength Equipment), dan fasilitas lainnya (Locker area, Shower, Sauna, Apparel store, “Epigastro”, dan Shuttle car).
Fasilitas lain yang ditawarkan Epitome adalah Epigastro,sebuah restoran yang menyajikan berbagai menu makanan organik dan alami. Resto ini hadir menunjang program kebugaran para anggota.
"Kami percaya bahwa masyarakat harus lebih dari sekedar hidup sehat dengan berolahraga namun harus diimbangi dengan asupan makanan yang natural sehingga akan menyempurnakann hidup sehat anda," kata Johan. [adc]
Read more...
0 Response to "Epitome Menjawab Masalah Kesehatan Bagi Kaum Urban"
Posting Komentar