INILAHCOM, Jakarta - Ada bebrapa prinsip untuk menjalankan hidup sehat. Salah satunya dengan menjalankan komitmen untuk konsumsi makanan sehat. Lantas bagaimaan caranya?
Mengutip dari boldsky, Jumat (29/07/2016), ada beberapa prinsip untuk menjalankan hidup sehat. Makanan yang perlu Anda konsumsi adalah asupan yang dapat meningkatkan energi. Kemudian, makanan yang daapt membantu kesehatan Anda secara menyeluruh.
Konsumsi makanan yang sehat bukan tentang mengikuti gaya diet, tetapi lebih menjalankan gaya hidup yang sehat dan komitmen yang tinggi. Lantas apa saja prinsip untuk menjalankan gaya hidup sehat dengan konsumsi makanan sehat.
1. Prinsip pertama
Makan makanan alami dan tinggalkan makanan olahan kemasan. Ini adalah aturan pertama yang membuat Anda tetap sehat. Semua makanan dan kemasan mengandung bahan - bahan buatan.
2. Prinsip kedua
Untuk menjaga kadar gula darah Anda stabil, maka Anda dapat konsumsi makanan dalam porsi kecil 5 - 6 setiap hari. Bukan untuk makan makanan yang berat.
3. Prinsip ketiga
Perhatikan asupan garam dan gula. Konsumsi dalam jumlah terbatas agar membuat Anda jauh lebih baik.
4. Prinsip keempat
Pastikan bahwa setiap makanan Anda berisi protein yang cukup, karbohidrat, dan juga beberapa jumlah lemak baik. Sebagian besar dari kita lebih banyak konsumsi karbohidrat dan lemak dan mengabaikan protein.
5. Prinsip kelima
Jauhi kalori cair. Ini biasa Anda temukan di minuman - minuman manis dalam kemasan. Anda tidak sadar karena konsumsi kalori kosong yang berlebihan.
6. Prinsip keenam
Konsumsi produk mentah dan tinggalkan produk olahan seperti beras, gandum, dan tepung. Jadi, Anda bisa memilih nasi merah dan roti cokelat.
Read more...
0 Response to "Enam Prinsip Jalani Hidup Sehat"
Posting Komentar