Gaya Hidup Sehat Cegah Obesitas Karyawan

Gaya Hidup Sehat Cegah Obesitas Karyawan

OBESITAS merupakan kondisi penambahan lemak tubuh yang didasarkan pada nilai indeks massa tubuh. Hal ini dapat terjadi karena kalori/energi yang masuk ke dalam tubuh tidak sama dengan yang dikeluarkan.

Menurut Pedoman Umum Gizi Seimbang, yang tergolong obesitas adalah dengan Indeks Massa Tubuh (IMT) >25,0. Pada 2008, obesitas berperan sebagai penyebab kematian 2,8 juta orang dewasa, dan terdapat 300 juta orang di dunia yang tergolong obesitas.

Dalam kontribusinya, obesitas merupakan faktor risiko utama dari berbagai penyakit seperti diabetes mellitus tipe 2, penyakit kardiovaskular (serangan jantung dan penyakit jantung koroner), demensia, hipertensi, kerusakan pada hati dan sebagainya.

Kelompok masyarakat yang berisiko tinggi terhadap obesitas salah satunya adalah masyarakat pekerja kantor. Di Indonesia sendiri, obesitas meningkat dari 12,2% pada 2007 menjadi 14,7% pada 2010.

Pada pekerja kantor, berdasarkan Riset Kesehatan Dasar (Riskesdas) berada di tingkat pertama dengan presentasi 24,4%. Kecenderangan gaya hidup yang kurang sehat seperti mengkonsumsi makanan yang siap saji, dan kurangnya olahraga menjadi penyebab dari munculnya obesitas.

Dalam upaya mencegah obesitas, beberapa pendekatan dapat dilakukan, mulai dari gaya hidup, membentuk lingkungan kerja yang sehat, dan pembuatan aturan/sistem.Di antara berbagai cara untuk mencegah, pengubahan dalam gaya hidup adalah bentuk yang paling mudah diterapkan di masyarakat. Dalam pencegahan melalui gaya hidup, hanya dua fokus utama yang perlu diubah yaitu diet dan aktivitas fisik.

  1. Mulai belajar untuk membatasi asupan kalori melalui menu sehat. Dikarenakan aktivitas dalam kantor termasuk ke dalam aktivitas ringan, maka mengambil kecukupan kalori untuk laki-laki adalah 2.150-2.400 kkal/hari dan perempuan 1.650-1.800 kkal/hari. Dalam prakteknya, membentuk menu sehat tidaklah sulit, yang terpenting adalah tetap memakai konsep 4 sehat 5 sempurna, dan batasi konsumsi makanan berlemak, karena lemak menyumbangkan paling banyak kalori.
  2. Mengemil yang sehat. Kudapan itu tidak apa asalkan sehat seperti buah, kacang, dan yogurt, karena tinggi protein dan tinggi serat akan memicu hormon yang merangsang rasa kenyang dalam waktu lama.
  3. Lalu bisa dengan memperbanyak minum air yang berguna sebagai pengganti kudapan dan juga membantu dalam menjaga konsentrasi saat bekerja, mengurangi asupan lemak, dan menghentikan makanan tinggi karbohidrat karena mereka adalah sumber kalori utama terutama bila muncul kebiasaan mengemil.
  4. Tidak lupa makan bersama teman seprofesi dapat mengurangi stress, sehingga dapat mencegah munculnya kebiasaan mengemil.
  5. Dan terakhir jangan lupa untuk berolahraga. Menurut 2008 Physical Activity Guidelines for Americans, ada dua tipe aktivitas fisik setiap minggu untuk meningkatkan kesehatan yaitu jalan cepat dengan latihan kemampuan otot, dan jogging/lari dengan latihan kemampuan otot. Untuk jalan cepat, dalam seminggu diperlukan total 150 menit, sementara untuk jogging/lari, dalam seminggu diperlukan total 75 menit. Kedua kegiatan tersebut boleh dicicil atau dikombinasi. Dan jangan lupa untuk latihan fisik minimal dua kali seminggu.

 

* Wilson Saputra W. (TRIFIC), Fakultas kedokteran Universitas Trisakti, di bawah bimbingan dr Reza Aditya Digambiro, M.Kes, M.Ked (PA), Sp.PA.

  


Read more...

Related Posts :

0 Response to "Gaya Hidup Sehat Cegah Obesitas Karyawan"

Posting Komentar