KEHIDUPAN yang dipenuhi dengan kesibukan sering menghalangi kita mencapai asupan gizi tubuh. Hasilnya kita tidak terlalu mementingkan makanan yang sehat dan bergizi, dan akhirnya terbiasa mengkonsumsi makanan instan dan cepat saji atau junk food.
Mungkin sulit mempertahankan kebiasaan makan yang sehat di tengah rutinitas kesibukan anda. Tapi bukan tidak mungkin hal itu bisa anda lakukan. Lifehack.org membagikan beberapa tips sederhana untuk membantu merencanakan pola makan sehat untuk masuk dalam jadwal sibuk Anda:
1. Merencanakan daftar belanja mingguan Anda
Luangkan waktu untuk merencanakan daftar belanja makanan Anda untuk sepekan ke depan. Dengan mengunjungi grosir atau pusat perbelanjaan lainnya dapat menentukan dan membeli bahan makanan yang sehat yang Anda perlukan selama 7 hari. Hal ini akan membantu ketika rasa lapar melanda, Anda dapat mempersiapkan sendiri makanannya, bukan mengkonsumsi makanan cepat saji yang ada di sekitar Anda.
2. Mempersiapkan bahan makanan bersih dan beku
Sayuran, daging dan bahan makanan lainnya yang telah dicuci bersih kemudian dibekukan dapat menghemat waktu. Karena Anda dapat segera mengelolanya ketikan ingin mengkonsumsinya. Langkah ini akan melatih diri Anda agar terbiasa hidup sehat dengan mengkonsumsi sayuran dan bahan makanan sehat lainnya. Sehingga dapat menghemat waktu, juga menghindari Anda dari kebiasaan mengkonsumsi junk food yang berpengaruh untuk kesehatan tubuh.
3. Teliti untuk mengkonsumsi makanan kalengan
Jika Anda takut untuk mengkonsumsi makanan kalengan karena komposisi dan bahan-bahan yang terkandung di dalamnya, cobalah untuk mengurangi rasa takut. Yang Anda perlukan adalah ketelitian untuk membaca seluruh hal-hal penting sebelum mengkonsumsi makanan kalengan. Makanan kalengan seperti ayam, ikan sarden, ikan salmon, sayuran, dan juga paprika merah dapat membantu Anda menghemat waktu.
Walaupun anda mempunyai segudang aktifitas yang sangat menyita waktu dan tenaga Anda, tetap harus memprioritaskan jadwal makan makanan sehat. Karena kita pasti tidak ingin semua perencanaan rutinitas kita terhambat hanya karena sakit.
Selamat sehat …
* Chairunnisa Dhiee, Relawan Kesehatan RS Ibnu Sina, Jakarta.
Read more...
0 Response to "Sibuk? Rencanakan Pola Makan Sehat Anda"
Posting Komentar