Menkes Canangkan Hari Makan Buah dan Sayur

Menkes Canangkan Hari Makan Buah dan Sayur

INILAHCOM, Jakarta - Untuk meningkatkan gaya hidup sehat, Menteri Kesehatan (Menkes) RI, Nila F Moeloek menghimbau karyawan di Kementerian Kesehatan untuk rajin makan buah dan sayur dan kurangi konsumsi karbohidrat.

"Kami canangkan seminggu sekali makan buah dan sayur tidak makan karbohidrat. Harus dikurangi. Kemudian, sarapan juga sangat penting untuk anak - anak," kata Menkes RI, Nila F Moeloek saat ditemui di kantor Kemenkes RI, Jakarta, Jumat (15/07/2016).

 Selain itu, dalam rangka membangun Aparatur Sipil Negara (ASN) yang sehat, bugar, dan produktif, Kemenkes mengadakan kegiatan olahraga bersama Menkes. Hal ini akan selalu dilakukan setiap Jumat.

"Jadi kami dari Kemenkes sudah menentukan roadmap kami sudah kembali ke preventif dan promotif. Karena tadi sudah dikatakan, kita sudah banyak sekali yang masuk rumah sakit. Data JKN 80 persen kita sakit dan 20 persennya berobat jalan. Ini harusnya terbalik. Harusnya 80 persen berobat jalan dan 20 persen sakit," tambahnya.

Masih menurutnya, hingga saat ini ternyata penyakit tidak menular seperti Jantung, Diabetes Melitus, gagal ginjal, seharusnya bisa dicegah.

"Hidup sehat ini harus kita gemakan, dukungan ini didorong oleh Bapak Presiden. Ini juga didukung oleh lintas Kementerian, bukan saja Kementerian Kesehatan," ujarnya.


Read more...

0 Response to "Menkes Canangkan Hari Makan Buah dan Sayur"

Posting Komentar