Tinjau Pekan Deteksi Dini Kanker di Puskesmas

Tinjau Pekan Deteksi Dini Kanker di Puskesmas

INILAHCOM, Jakarta - Iriana Joko Widodo dan Organisasi Aksi Solidaritas Era Kabinet Kerja (OASE - KK) meninjau langsung pelaksanaan Pekan Deteksi Dini Kanker pada perempuan di Puskesmas, Provinsi DKI Jakarta.

Pekan Deteksi Dini kanker ini berlangsung pada tanggal 11 - 19 Oktober 2016. OASE - KK bekerja sama dengan Kementerian Kesehatan dan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta melaksanakan kegiatan tersebut sebagai tindak lanjut dan Pencanangan Peningkatkan Peran Serta Masyarakat dalam Pencegahan dan Deteksi Dini Kanker pada perempuan oleh Ibu Negara di Kulon Progro pada April 2015. Kegiatan ini menunjukkan dukungan Ibu Negara terhadap program nasional dari Kementerian Kesehatan.

Upaya deteksi dini kanker pada perempuan tersebut berupa deteksi dini kanker leher rahim dengan metode Inspeksi Visual dengan Asam Asetat (IVA) dan kanker payudaran dengan pemeriksaan Payudara Klinis (SADANIS).

"Hal - hal teknis medis beliau (Ibu Negara) tanyakan. Seperti usia berapa, syarat pemeriksaan apa. Kami melaporkan target kami dari 616 ribu nasional pemeriksaan untuk program ini. Semua dibiayai dengan peserta BPJS," kata Fachmi Idris Dirut BPJS Kesehatan, Jakarta, Selasa (11/10/2016).

Masih menurutnya, untuk tingkat nasional baru tercapai 300 ribu pemeriksaan. Jika dibandingkan pada tahun lalu, jumlah ini sudah lebih banyak dari sebelumnya.

"Pesan ibu negara ada getuk tular (pesan berantai), antara mereka yang diperiksa hari ini ke teman - temannya," tambahnya.

Perlu diketahui, di Indonesia prevalensi penyakit kanker cukup tinggi. Berdasarkan data Riset Kesehatan Dasar (RISKESDAS) tahun 2013, prevalensi tumor atau kanker di Indonesia adalah 1,4 per 1000 penduduk, atau sekitar 347.000 orang. Kanker tertinggi pada perempuan adalah kanker payudara dan kanker leher rahim.

Pada Pekan Deteksi Dini ini, Ibu Negara meninjau langsung di lima Puskesmas, antara lain, Puskesmas Kecamatan Pasar Rebo (Jakarta Timur), Puskesmas Kecamatan Pasar Minggu (Jakarta Selatan), Puskesmas Kecamatan Senen (Jakarta Pusat), Puskesmas Tambora (Jakarta Barat), dan Puskesmas Kecamatan Paponggo (Jakarta Utara).


Read more...

Related Posts :

0 Response to "Tinjau Pekan Deteksi Dini Kanker di Puskesmas"

Posting Komentar