Lima Cara Atasi Kebiasaan Ngompol

Lima Cara Atasi Kebiasaan Ngompol

INILAHCOM, Jakarta - Anak Anda masih suka ngompol? Nah, berikut adalah bagaiman cara mengatasi kebiasaan ngompol pada anak yang bisa Anda simak.

Mengutip dari akun instagram @ibupedia_id, Jumat, (20/07/2018), menahan pipis pada malam hari adalah sebuah bagian dari toilet training. Ini adalah fase yang membutuhkan perhatian khusus dari orangtua kepada anak.

Tidak hanya itu, fase ini bisa disebut paling sulit dilakukan anak. Laantas, apa saja yang bisa Anda atasi ketika anak memiliki kebiasaan ngompol?

1. Beri reward

Beri hadiah kepada buah hati Anda jika dia berhasil tidak ngompol saat malam hari. Hadiahnya bisa Anda ajak jalan-jalan ke playground, taman, atau diberikan buku mewarnai.

2. Hindari minum

Hindari minum berlebihan menjelang waktu tidur agar anak tidak ngompol di malam hari.

3. Teknik lifting

Pastikan anak pipis sebelum tidur. Bangunkan dia untuk pipis setelah dia tidur 2-3 jam. Misalnya, anak tidur jam 9, Ibu bisa bangunkan jam setengah 12 malam. Lalu, bangunkan jam 3 subuh. Perlu kesabaran dan waktu untuk membiasakan teknik ini.

4. Pusar digigit capung?

Membiasakan pusar anak digigit capung agar tidak ngompol adalah mitos. Yang ada justru membuat anak phobia dan trauma.

5. Sprei waterproof

Gunakan sprei waterproof selama melatih anak untuk tidak mengompol agar urin tidak terserap ke kasur.(tka)


Read more...

0 Response to "Lima Cara Atasi Kebiasaan Ngompol"

Posting Komentar