Kurang Olahraga dan Berat Badan Bertambah

Kurang Olahraga dan Berat Badan Bertambah

INILAHCOM, Jakarta -Herbalife Nutrition, menyelenggarakan Holiday Eating Survey pada April 2019 dengan lebih dari 5.500 responden di 11 negara Asia Pasifik.

Negara tersebut antara lain, Australia, Hong Kong, Indonesia, Jepang, Korea, Malaysia, Filipina, Singapura, Taiwan, Thailand, dan Vietnam.

Survei mengungkapkan bahwa dari 500 konsumen Indonesia yang disurvei, delapan dari 10 orang, 83 persen cenderung mengkonsumsi lebih banyak makanan selama Ramadan dan Hari Raya Puasa Idul Fitri dibanding hari biasa.

Di Indonesia, selama bulan Ramadan, lebih dari 200 juta penduduk muslim melakukan puasa setiap hari dengan tidak makan dan minum sejak terbitnya matahari hingga terbenamnya matahari.

Pada kegiatan ibadah ini, penting untuk mengetahui bahwa berpuasa selama bulan Ramadan juga dapat menyebabkan kenaikan berat badan karena keputusan pemilihan makanan dan kurangnya olahraga.

Faktanya, Survei Holiday Eating Survey di Asia Pasifik mengungkapkan bahwa berat badan konsumen di 11 negara Asia Pasifik (termasuk Indonesia) tersebut bertambah rata-rata enam kilogram pada akhir bulan Ramadhan dan Hari Raya Idul Fitri.

Ini merupakan jumlah kenaikan berat badan tertinggi yang dialami oleh konsumen dibandingkan dengan musim perayaan lainnya termasuk Deepavali, Natal dan Tahun Baru.

“Ramadan adalah bulan refleksi spritual, peningkatan kualitas diri dan mengelola hawa nafsu. Selama puasa, tidak hanya pola makan dan tidur yang berubah, dehidrasi dan kurangnya asupan makanan membuat metabolisme tubuh juga melambat untuk membuat penggunaan energi dalam tubuh menjadi lebih efisien," kata Senior Director & General Manager Herbalife Nutrition Indonesia Andam Dewi, seperti yang dikutip dari siaran pers, Jakarta, Jumat, (14/06/2019).

Konsumen di Asia Pasifik termasuk di Indonesia memperoleh tambahan berat
badan rata-rata enam kilogram setelah Hari Raya.

"Sangat penting bagi kita untuk mempertahankan kebiasaan gaya hidup sehat, termasuk membuat keputusan makanan yang lebih baik dan dipadu dengan aktivitas fisik, untuk memudahkan manajemen berat badan dan memperoleh kesejahteraan," ujar Senior Director & General Manager Herbalife Nutrition Indonesia Andam Dewi.

Orang Indonesia lebih banyak mengkonsumsi makanan selama Ramadhan dan Idul Fitri
Menurut survei, 83 persen responden Indonesia yang disurvei cenderung merayakan momen ini dengan mengkonsumsi lebih banyak makanan saat Ramadan dan Hari Raya Idul Fitri dibanding hari-hari biasa.(tka) 


Read more...

Related Posts :

0 Response to "Kurang Olahraga dan Berat Badan Bertambah"

Posting Komentar