INILAHCOM, Jakarta - Mata sebagai indera penglihatan sangat penting untuk selalu dijaga kesehatannya. Jika mata mengalami gangguan, nikmat melihat pun akan berkurang.
Terutama untuk para pekerja yang kerap berada di luar ruangan. Berada di luar ruangan dapat berisiko mengalami iritasi mata. Hal tersebut karena mata kerap terkena debu, dan kotoran di luar ruangan.
Untuk masyarakat yang bekerja di ruang terbuka seperti di jalan raya antara lain para driver mobil atau sepeda motor, para petani, nelayan, pekerja pabrik, atau profesi lain yang memiliki risiko iritasi mata. Untuk mengatasi hal tersebut, dibutuhkan obat tetes mata yang cocok dan baik untuk mengatasi iritasi.
LOTTE merupakan tetes mata yang membantu mengatasi iritasi ringan, mata merah hingga menyegarkan mata. Mengenai kemasan, Arifin menjelaskan pihaknya tidak melakukan perubahan dan tetap menggunakan bentuk merek yang sama.
“Kemasan masih sama, itu juga akan membantu mengingatkan konsumen kami yang terbukti sangat setia terhadap merek ini,” kata Arifin Direktur Utama PT Samie Sahari, seperti yang dikutip dari siaran pers, Jakarta, Jumat (25/11/2016).
Proses produksi obat tetes mata cukup panjang dan harus konsisten diawasi dengan standar mutu yang tinggi dari awal hingga akhir pengemasan. Air diproses menjadi air murni, selanjutnya penyaringan bakteri dilakukan dengan ULTRA Filtrasi dan disterilisasi lagi dengan teknologi Ozone farmasi. Proses berikutnya adalah mencampur dengan bahan baku obat dan kemudian disaring lagi.
“Cairan obat yang telah disaring dengan Micro filter, lalu dikemas dalam botol yang sudah steril. Semua ini dikerjakan di Clean Room,” tambahnya.
Read more...
0 Response to "Pekerja Lapangan Berisiko Alami Iritasi Mata"
Posting Komentar