Kemenkes Terus Kampanyekan GERMAS

Kemenkes Terus Kampanyekan GERMAS

INILAHCOM, Jakarta - Pada dasarnya, gerakan masyarakat hidup sehat (GERMAS) sangat penting untuk mendukung kesehatan masyarakat. Mengapa?

Pembangunan kesehatan itu untuk meningkatkan derajat kesehatan masyarakat. Derajat kesehatan sangat tergantung dengan empat faktor, yaitu lingkungan, perilaku, pelayanan, dan keturunan. Ternyata, dari empat faktor tersebut yang paling penting dan berpengaruh pada kesehatan adalah faktor lingkungan. Mengapa?

"Karena lingkungan menjadi salah satu titik tumpu yang paling berpengaruh pafa perilaku masyarakat. Jika lingkungan bersih dan hidup sehat maka akan berpengaruh pada perilaku hidup sehat," kata Dra. Herawati MA dari Derektorat Promosi Kesehatan dan Pemberdayaan Masyarakat Kementerian Kesehatan RI, saat ditemui di acara aksi Dharma Wanita Persatuan, Deteksi Dini Kanker Serviks dan Payudara dengan tes IVA dan Sadanis di kantor Kementerian Kesehatan RI, Jakarta, Senin (17/04/2017).

Secara sekilas, belakangan tren penyakit di Indonesia menjadi beralih dari penyakit menular ke penyakit tidak menular. Beberapa penyakit tidak menular yaitu penyakit stroke, jantung, kanker, diabetes, dan lainnya. Untuk mencegah hal tersebut, Presiden Joko Widodo menegaskan untuk melakukan tindakan preventif dan promotif. Sehingga, ketika kegiatan preventif dilakukan tujuannya agar menciptakan masyarakat hidup sehat dan dapat hidup sejahtera.

"Salah satu caranya adalah dengan GERMAS. Dampak yang diraih dari GERMAS adalah masyarakat dapat hidup sehat. Ada pun beberapa kegiatan dari GERMAS 2017 adalah dengan kegiatan aktivitas fisik dan edukasi seperti pemeriksaan kesehatan kepada masyarakat," tambahnya.

Selain itu, GERMAS menjasMelakukan aktivitas fisik, mengkonsumai sayur dan buah, deteksi dini. Untuk mengaplikasikan hal tersebut, ibu - ibu sebagai tonggak pembuat keputusan di rumah tangga bisa melakukan kegiatan positif untuk mendukung kesehatan di lingkungan rumah.

"Salah satu cara yang dapat Ibu - ibu bisa lakukan adalah dengan menyediakan buah dan sayur agar keluarga sehat. Melakukan pemeriksaan  kesehatan 6 bulan sekali, seperti cek gula darah, kolesterol, lingkar perut, tekanan darah, dan lainnya secara berkala," paparnya.(tka)


Read more...

Related Posts :

0 Response to "Kemenkes Terus Kampanyekan GERMAS"

Posting Komentar