INILAHCOM, Jakarta - Terkadang, para orangtua yang memiliki buah hati suka malas membersihkan botol minum susu untuk anaknya. Nah, bagaimana agar tetap mudahkan dan tidak mempersulit diri ketika anak butuh minum cepat?
Ya, memang, mencuci dan mensterilkan botol susu bayi saat berada di rumah sangat mudah dan cepat. Namun, bagaimana ketika Anda sedang berpergian jauh terutama ketika sedang mudik? Ini menjadi sebuah persoalan yang banyak dialami orangtua.
Ketika beraktifitas di luar rumah dengan membawa anak, misalnya untuk sekedar berlibur, mudik, atau bahkan jalan - jalan di mall, dibutuhkan sesuatu yang cepat dan praktis dalam menyediakan botol susu bayi yang higienis dan steril.
Kini, dengan semakin majunya teknologi, Anda tidak perlu kerepotan lagi untuk membawa banyak botol susu. Cukup dengan steri-bottle, dapat langsung digunakan tanpa perlu proses sterilisasi lagi.
"Setelah digunakan, botol dapat langsung dibuang tanpa perlu merasa cemas merusak lingkungan. Karena, 100 persen bahannya bisa di daur ulang," kata Cindy Tianadi, selaku distributor steri-bottle di Indonesia, Jakarta, Sabtu, (02/06/2018).
Tidak hanya itu, bahan plastik yang digunakan adalah BPA Free. Sehingga, lanjutnya, sangat aman digunakan untuk anak - anak.
"Ukuran botol sekitar 250 ml dengan dot yang sifatnya universsal alias nyaman digunakan oleh bayi usia berapapun," tambahnya. (tka)
Read more...
0 Response to "Hindari Makan Waktu Cuci dan Steril Botol Susu"
Posting Komentar