INILAHCOM, Lombok - PEMUDA (Pedjuang Muda Untuk Indonesia) hadir untuk mengisi slot relawan di Lombok.
Sebuah organisasi sosial yang didasari sisi kemanusiaan dengan tujuan utama pemberdayaan masyarakat di Pulau 3T (Terpencil, Terluar dan Tertinggal).
PEMUDA kali ini bekerjasama dengan salah satu Perusahaan Farmasi yang terkemuka di Indonesia. PT. Bernofarm dan Pemuda bersinergi bersama untuk membantu korban di Lombok, dengan nama Tim PEMUDA Fitergy. Dengan komposisi 3 Medis dan 2 Non-Medis, Pemuda mengirimkan pasukan terbaiknya. Lombok Utara dan Lombok timur menjadi target utama Pemuda Fitergy, dengan menyisir daerah yang belum tersentuh oleh relawan lainnya.
“Kali ini Bernofarm menjadi bagian dari pemuda tanggap bencana di lombok, dengan obat obatan bernofarm kami hadir untuk Lombok,” ujar Ragil satriyo, selaku Program Director PEMUDA, seperti yang dikutip dari siaran pers, Senin, (24/09/2018).
Desa Salut di lombok utara menjadi lokasi pertama yang dituju. Selanjutnya PEMUDA membuat posko yang ada di desa Teniga dan Sambelia Lombok timur.
"Pokoknya stock obat dari Bernofarm yang kami bawa selama disana cukup untuk 3 desa. Bernofarm sangat aware dengan Indonesia banget lah," tambah Ragil.
Tak hanya dengan perbantuan posko keliling medis, Pemuda fitergy juga melakukan proses trauma healing serta perbantuan barang kebutuhan pokok kepada korban lombok.
“kami bawa kurang lebih sekitar Rp. 20 jutaan dana yang digalang dengan tim Pemuda di Bogor,bandung , Palu, Karanganyar serta masih banyak yang lain sesuai dengan Chapter kita. Kalau tak ada Bernofarm ini, Mungkin kami hanya menjadi relawan yang kurang fast respon di sini karena harus nunggu pasokan obat obatan dari negara,” kata Elistya Hestin selaku general Affair Pemuda.
Seiring dengan Korban yang setiap hari yang semakin bertambah maka pasokan obat - obatan juga harus turun dengan cepat dan sedangkan jika pasokan obat dari pemerintah pada waktu itu belum menjangkau pelosok desa karna mereka juga kewalahan untuk pertolongan Medis di Posko Utama mereka.
“Pemuda Bukan apa - apa, tanpa adanya bantuan dari semua donatur dan tim pemuda di setiap daerah. Kami juga sangat berterimakasih kepada Bernofarm yang sudah mempercayakan kami sebagai Pasukan penyampai kebaikan.” papar Ragil.
Perlu diketahui, gempa yang mengguncang Lombok saat 29 Juli 2018 mengakibatkan banyak korban berjatuhan. Sekitar pukul 06.47 Wita pada 29 Juli 2018 tepatnya gempa pertama dengan kekuatan 6,4 SR dengan pusat gempa berada di 47 km timur laut kota Mataram. Guncangan yang begitu besar itu dirasakan tak hanya di Seluruh Pulau Lombok saja, tetapi juga Bali, Sumbawa bahkan sampai di timur Pulau Jawa. Akibat hal itu, menelan korban sekitar 20 tewas, 401 luka dan 10,062 rumah rusak. (tka)
Read more...
0 Response to "PEMUDA FITERGY Bantu Korban Gempa Lombok"
Posting Komentar