Gejala yang Timbul dari Kanker Darah

Gejala yang Timbul dari Kanker Darah

INILAHCOM, Jakarta - Pada pemeriksaan fisik dokter bisa saja menemukan, pembengkakan pada liver dan limpa pada penderita kanker darah.

Pasien dengan limfoma biasanya juga datang dengan keluhan adanya benjolan pada leher, ketiak atau selangkangan atau pada pemeriksaan USG abdomen ditemukan adanya pembengkakan kelenjar getah bening.

"Pasien dengan limfoma juga umumnya mempunyai keluhan berat badan turun, demam tidak terlalu tinggi dan keringat malam," ujar Dr Ari Fahrial Syam, Akademisi dan Praktisi Klinis, seperti yang dikutip dari siaran pers, Jakarta, Senin, (03/06/2019).

Diagnosis pasien leukemia ditegakkan berdasarkan anamnesis, pemeriksaan fisik, pemeriksaan darah dan pemeriksaan sumsum tulang. Hasil pemeriksaan tulang bisa menentukan jenis leukemia yang terjadi.

"Secara umum penyebab kanker memang bermacam-macam, khusus untuk leukemia faktor genetik dan lingkungan menjadi risiko untuk  terjadinya leukemia. Riwayat terkena radiasi  atau zat kimia seperti benzene. Memang secara khusus tidak bisa ditentukan kenapa seseorang mengalami leukemia," tambahnya.

Saat ini yang menjadi pilihan untuk mengobati leukemia adalah kemoterapi yang terdiri beberapa kombinasi obat,  biological therapy, targeted therapy serta transplantasi sumsum tulang.

"Ani Yudhoyono belum sempat menjalani transplantasi sumsum tulang," ujarnya.

Masih menurutnya, ada hikmah yang dapat diambil dari perjalanan penyakit kanker Ani Yudhoyono ini, masyarakat harus peduli terhadap gangguan kesehatan yang terjadi dan memeriksaan kesehatan secara rutin apalagi ada riwayat kanker sebelumnya.


Read more...

Related Posts :

0 Response to "Gejala yang Timbul dari Kanker Darah"

Posting Komentar